Manchester –
Tottenham Hotspur sementara unggul 2-0 atas Manchester City di babak pertama. Dua gol Spurs didapatkan dari James Maddison.
Jalannya Pertandingan
Man City memulai dengan langsung mendesak Tottenham. Sundulan Erling Haaland pada menit kedua menyambut umpan silang Josko Gvardiol masih menyamping saja.
Peluang lain buat Haaland pada menit ke-11, kali ini menyambar umpan mendatar Savinho. Sepakan Haaland masih bisa dihalau Guglielmo Vicario dengan kaki.
GOL! Spurs memimpin pada menit ke-13. Dejan Kulusevski menerima umpan panjang di kanan dan memenangi duel dengan Gvardiol. Ia melepas umpan terukur ke tengah kotak penalti dan disambar James Maddison yang tak terkawal dengan baik.
Peluang apik dari aksi Son Heung-min pada menit ke-18. Ia menusuk dari kiri dan melepaskan tembakan melengkung yang ditip saja oleh Ederson Moraes.
GOL! Spurs unggul 2-0 pada menit ke-20. Maddison mengambil bola lepas dari Man City dan menyodorkannya ke Son Heung-min.
Son lalu dengan jeli mengembalikan bola ke Maddison yang merangsek ke sisi kiri di dalam kotak penalti. Gelandang Spurs itu menaklukkan Ederson lagi dengan sepakan ke sisi kiri.
Man City balas mengancam. Peluang Haaland masih melesat ke atas gawang, lalu tembakan Phil Foden melenceng ke kanan.
Kans buat Spurs pada menit ke-28! Tembakan Dominic Solanke menyambut umpan Son dihalau oleh Ederson.
Man City menekan lagi. Savinho coba menyambar bola umpan balik dari Pedro Porro, tapi gagal. Ia malah kemudian melakukan pelanggaran ke kiper. Skor tak berubah sampai turun minum.
Susunan pemain
Manchester City: Ederson, Walker, Stones, Akanji, Gvardiol, Lewis, Silva, Guendogan, Foden, Savinho, Haaland
Tottenham Hotspur: Vicario, Porro, Dragusin, Davies, Udogie, Sarr, Bissouma, Kulusevski, Maddison, Heung-min, Solanke
(raw/yna)