Golkar Undang Prabowo-Jokowi saat Puncak Perayaan HUT ke-60 di SICC


Jakarta

Partai Golkar akan menggelar puncak perayaan HUT ke-60. Presiden Prabowo Subianto hingga Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) akan diundang dalam acara tersebut.

“Pak Prabowo, Pak Jokowi, Ketum KIM juga diundang, ketum partai koalisi diundang,” kata Ketua Panitia Penyelenggara HUT Ke-60 Partai Golkar, Sari Yuliati, di DPP Golkar, Jakarta Barat, Sabtu (16/11/2024).

Rencananya puncak HUT ke-60 Golkar akan digelar 12 Desember 2024 di SICC Sentul, Bogor, Jawa Barat. Sari mengatakan saat ini persiapan puncak acara itu telah mencapai 90%.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Nanti itu acaranya ada di Sentul SICC, 12 Desember 2024, puncak acaranya di sana, jam 19.00 malam,” ujarnya.

Nantinya, kata Sari, Prabowo akan menyampaikan pidato politiknya dalam acara tersebut. “Pak Prabowo iya (pidato),” ucap dia.

Selain itu, Sari menuturkan Wapres Gibran Rakabuming Raka pun turut diundang. Sari juga mengatakan mantan Ketum Golkar Airlangga Hartarto pun diundang dalam puncak perayaan HUT Golkar.

“Diundang (Gibran diundang), Presiden dan Wapres diundang. Semua mantan-mantan Ketum Partai Golkar diundang,” imbuhnya.

Sementara itu, Golkar juga menggelar rangkaian acara perayaan HUT ke-60, salah satunya, Senam Partai Golkar. Ketum Golkar Bahlil Lahadalia mengatakan senam ini telah memecahkan rekor muri.

“Kita dapat berkumpul sama-sama dalam rangka merayakan rangkaian HUT ke-60 senam pagi bersama, dan sekaligus menurut panitia memecahkan rekor muri,” ujarnya.

“Anggap aja ini bagian pertemuan awal kita yang sekaligus mensolidkan Partai Golkar dalam menyongsong pilkada di tanggal 27 November ke depan,” imbuh dia.

(amw/zap)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *