Rekayasa lalu lintas (lalin) di Jalan KH Abdullah Syafi’i, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel). Pengalihan lalin dilakukan karena ada acara keagamaan.
Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menginformasikan rekayasa lalin dilakukan pada malam ini, Jumat (8/11/2024). Rekayasa lalin dilakukan dari pukul 19.30 WIB hingga acara selesai.
“Untuk memastikan kelancaran lalu lintas, Dishub DKI Jakarta menerapkan Rekayasa Lalu Lintas di sekitar kawasan tersebut,” kata Dishub DKI Jakarta lewat akun, Jumat (8/11/2024).
Dishub menginformasikan sedang dilakukan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad 1446 H di Masjid Jami’ Al-Makmur yang berlokasi di Jalan KH Abdullah Syafi’i, Bukit Duri, Tebet.
Dishub DKI mengabarkan acara tersebut akan menggunakan satu lajur jalan di depan Masjid Jami’ Al-Makmur sampai depan rumah makan khas Solo.
Namun, Dishub mengatakan Jalan KH Abdullah Syafi’i masih dapat dilintasi kendaraan.
Dilihat di Google Maps fitur live traffic, terlihat lalu lintas di Jalan KH Abdullah Syafi’i, Tebet arah Kampung Melayu terjadi kemacetan. Kemacetan itu terlihat memanjang hingga Jalan Prof Dr Satrio.