MU Makin Sulit Jual Harry Maguire karena…

Manchester

Waktu terus berlalu, Harry Maguire belum juga laku. Kini Manchester United kerja keras buat menjualnya, karena muncul masalah gaji si pemain cukup besar.

Harry Maguire masuk dalam daftar penjualan Manchester United di bursa transfer musim panas 2023 ini. Maguire sejak musim lalu, sudah tersisihkan oleh manajer Erik ten Hag.

Maguire cuma hangatkan bangku cadangan, hanya catatkan 16 penampilan di Liga Inggris dengan delapan kali jadi starter. Bek tengah berusia 30 tahun itu kalah saing oleh Raphael Varane dan Lisandro Martinez, plus Victor Lindelof.

Namun, masalah baru muncul. Dalam laporan Surat harian, Manchester United lolos ke Liga Champions musim depan yang artinya para pemain akan terima gaji ‘normalnya’.

Bukan hal asing lagi, biasanya ada klausul seperti itu oleh klub-klub Inggris jika mampu lolos ke kompetisi antarklub Eropa. Apalagi, lolos ke Liga Champions yang notabenenya kompetisi paling prestisius.

Musim lalu, MU cuma bermain di Liga Europa. Para pemainnya ‘dihukum’ pemotongan gaji 25 persen.

Maka musim depan, pemotongan gaji tersebut tidak berlaku lagi. Harry Maguire akan kembali lagi menerima gaji penuh sebesar 190 ribu Pounds per pekan atau setara Rp 3,6 miliar.

Celakanya, gaji tersebut dinilai cukup besar. Ikhlaskah jika Harry Maguire nanti turun gaji di klub barunya?

Sejauh ini, baru West Ham United, Aston Villa, dan Tottenham Hotspur yang kabarnya meminati Maguire. Manchester United kabarnya sih rela banting harga jual murah Maguire, walau dulu dibeli mahal dari Leicester pada tahun 2019 seharga Rp 1,5 triliun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *