Saat Skuad Mahal Garuda Digebuk Tim ‘Murah’ China

Indonesia kalah dari China di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad mahal Garuda disikat tim ‘murah’ China.

Indonesia kalah 1-2 dari China di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, China, Selasa (15/10/2024). Gol dari Behram Abduweli dan Zhang Yuning cuma dibalas Thom Haye.

Itu menjadi kekalahan pertama tim asuhan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sorotan tertuju pada skuad mahal Garuda yang disikat China, yang punya nilai pasar lebih rendah.

Menurut data Transfermarkt, Indonesia punya harga pasaran skuad mencapai Rp 445,40 miliar. Sementara China hanya bernilai Rp 178,60 miliar.

Di skuad Indonesia, pemain paling mahal saat ini adalah Mees Hilgers. Bek yang baru direkrut itu punya harga pasaran mencapai 173,82 miliar, diikuti Thom Haye (52,14 miliar), Jay Idzes dan Calvin Verdonk (43,45 miliar), dan Maarten Paes (26,07 miliar).

Sementara di kubu China, pemain termahalnya adalah Wu Lei dengan banderol 20,86 miliar, diikuti Shihao Wei dan Tyias Browning (13,91 miliar), Shenglong Jiang (13,04 miliar).

Ini menjadi kekalahan perdana Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Setelah imbang tiga kali, Jay Idzes dkk akhirnya kalah di laga keempat.

Hasil ini menempatkan Indonesia di peringkat 5 klasemem Grup C dengan 3 poin. China masih menjadi juru kunci dengan tiga poin juga, namun kalah selisih gol.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *