Sandiaga Siapkan Transisi Pemisahan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif


Jakarta

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan dirinya sudah menyiapkan naskah hingga transisi terkait pemisahan lembaga di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Menurut Sandi, transisi yang mulus membuat pemisahan dua lembaga ini tak perlu diulang dari awal.

“Saya ingin menyampaikan bahwa saya sudah menyiapkan naskah-naskah teknokrasi dan transisi. Sehingga nanti kementerian yang rencananya nanti dipisah antara ekonomi kreatif dan pariwisata ini tidak perlu mengulang kembali tinggal gaspol. Jadi sudah siap,” kata Sandiaga di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2024).

Sandiaga lantas menjawab soal peluang dirinya menjadi menteri kembali di era kabinet Prabowo Subianto. Sandiaga menegaskan bahwa hal itu adalah hak prerogatif presiden terpilih.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya tidak ingin memberikan tanggapan. Nah ini adalah prerogatif dari presiden yang akan bertugas mulai 20 Oktober. Tokoh-tokoh banyak sekali yang baik-baik di bidangnya masing-masing. Kita doakan karena kita hanya punya waktu yang sangat sempit untuk mencapai indonesia maju di 2045,” tambahnya.

Ketika ditanyai apakah Sandiaga menjadi salah satu sosok yang sempat mengunjungi kediaman Prabowo di Hambalang ia tak menjawab dengan tegas. Sandiaga dalam posisi menghormati kewenangan Prabowo.

“Ya prosesnya kita berikan kehormatan prerogatif daripada tersebut,” ucapnya.

(dwr/dek)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *