Sport  

Crystal Palace Vs Liverpool: Tanda Tanya Chiesa


Liverpool

Fans Liverpool boleh jadi masih was-was terkait kondisi Federico Chiesa. Sebab, Chiesa belum bisa dipastikan bisa main atau tidak akhir pekan ini.

Chiesa melewatkan laga Liga Champions kontra Bologna tengah pekan kemarin, setelah mengalami cedera ringan di sesi latihan. Cedera ini juga membuat Chiesa harus absen di dua sesi latihan terakhir Liverpool.

Kondisi ini tentu tidak bagus untuk Chiesa, mengingat Liverpool akan melawat ke Selhurst Park, Sabtu (5/10/2024) malam WIB. Kehadiran Chiesa tentu dibutuhkan untuk menambah amunisi di lini serang.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan jadwal padat menunggu, sudah pasti bakal ada rotasi di antara penyerang Liverpool. Meski demikian, kehadiran Chiesa di laga kontra Palace masih tanda tanya.

Sebab, Chiesa harus bisa berlatih dulu, Jumat (4/10), untuk dapat masuk ke dalam skuad The Reds besok. Jika tidak, maka Chiesa harus menunggu lebih lama lagi hingga dua pekan ke depan untuk beraksi.

“Kita lihat saja nanti. Dia belum berlatih selama dua hari ini,” ujar manajer Liverpool Arne Slot di situs resmi klub.

“Dia datang hari ini untuk melihat apakah sudah bisa berlatih atau belum. Jika bisa maka saya akan membuat keputusan nanti, karena kami cuma bisa membawa 20 pemain dan dia sudah tidak berlatih dalam beberapa hari terakhir.”

“Tapi pertama-tama, kami harus melihat dulu apakah dia bisa bermain – dan jika dia bisa bermain, maka apakah dia akan masuk skuad atau tidak, itu tergantung kami.”

Chiesa sudah tampil tiga kali sejak gabung dari Juventus musim panas lalu, dengan torehan satu assist.

(mrp/mrp)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *