Qarrar Firhand Ali sukses naik podium di ajang Campiano Italiano Aci Karting 2024. Pegokar muda Indonesia itu finis kedua.
Campiano Italiano Aci Karting 2024 atau bisa disebut Campionato Italiano Kart Round 5 digelar di South Garda International Circuit, di Lonato, Brescoa, Italia, Jumat-Minggu 20-22 September.
Qarrar sudah tampil mantap sejak kualifikasi di mana dia meraih pole position dari total 48 pegokar yang ikut ambil bagian di kelas Junior. Di babak kualifikasi itu ia harus berjibaku dengan puluhan pegokart dari Italia, Finlandia, Spanyol, Belgia, Jerman, Kroasia, Hungaria, Turki, Thailand, Inggris, Australia, Brasil, Meksiko juga Amerika.
Tapi, pengidola Fernando Alonso ini tak gentar. Ia bertarung seru sehingga bisa meraih posisi pertama dan tampil di pre final Sabtu, (21/9) dari posisi pertama.
Sayangnya ada sedikit gangguan teknis sehingga posisinya harus terlempar sampai ke urutan ke-18. Meski begitu, pegokar berusia 13 tahun ini sama sekali tak patah semangat. Pengalaman meraih pole position di Grantham, Lincolnshire, Inggris dua pekan lalu dan juara di Sirkuit Franciacorta, Brescia, Italia, Juli 2023 lalu membuat Qarrar makin bersemangat.
Pada babak final, Minggu (22/9), menghadapi puluhan pegokart dunia, Qarrar terus melaju dari posisi ke-18. Anggota tim Parolin Motorsport ini terus berjuang dan mulai menyalip satu per satu lawan-lawannya, sebelum masuk ke posisi ke-10 di separuh balapan.
Sedari lap ke-10 hingga ke-18, Qarrar kembali tampil mantap untuk bisa finis kedua dengan selisih waktu 0,325 detik dari pegokar Australia Sebastian Eskandari dan unggul cukup jauh dari posisi ketiga Pizzonia Neto asal Brasil.
“Saya harus berjuang keras untuk melaju terus ke depan. Syukur gokart aman dan kondisi saya sangat nyaman sehingga bisa terus melaju hingga meraih runner up dan dapat 42 poin. Thanks God. Terima kasih juga buat seluruh kru tim, pelatih teknik, manajer, dan semua yang membantu saya,” tutur Qarrar
Qarrar selanjutnya akan tampil di pada putaran kedua ajang WSK Euro Series di Napoli Internationale Circuit 27-29 September.