Sport  

Juventus Ungguli PSV 2-0 di Babak Pertama


Turin

Juventus menjamu PSV Eindhoven di matchday pertama Liga Champions. Bianconeri memimpin 2-0 di babak pertama.

Juventus vs PSV berlangsung di Allianz Stadium, Rabu (18/9/2024) dini hari WIB. Tuan rumah sejatinya berupaya menguasai jalannya laga lebih dulu, tapi PSV malah yang mengancam duluan lewat Joey Veerman.

PSV tampil sangat agresif di 15 menit awal. Tim asal Belanda itu juga sangat cepat dalam mengalirkan bola, yang membuat Juventus keteteran.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ancaman nyata dari Juventus ada di menit ke-19. Andrea Cambiaso melepaskan umpan silang ke mulut gawang PSV, tapi Nico Gonzalez gagal menyundul bola dengan sempurna.

Juventus memimpin 1-0 di menit ke-21. Yildiz menyisir ke kotak penalti dari sisi kiri dan melepaskan tembakan melengkung ke sudut atas tiang jauh PSV.

Nico Gonzalez kembali gagal merobek gawang PSV. Bola sundulannya kali ini berada di atas gawang PSV.

Juventus memimpin 2-0 di menit ke-27. Weston McKennie mencetak gol setelah menyambar bola liar umpan Gonzalez yang gagal dikuasai Dusan Vlahovic.

Beberapa peluang lainnya berhasil diciptakan Juventus. Namun, sampai turun minum skor 2-0 tetap bertahan.

Susunan Pemain:

Juventus: Di Gregorio; Kalulu, Gatti, Bremer, Cambiaso; Locatelli, McKennie; González, Koopmeiners, Yildiz; Vlahovic.

PSV: Drommel; Ledezma, Flamingo, Boscagli, Dams; Schouten, Til, Veerman; Bakayoko, de Jong, Tillman.

(ran/rin)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *