Cerita Masyarakat Antusias dan Terhibur di Puncak Hari Bhayangkara ke-77

Jakarta

Momen perayaan Hari Bhayangkara ke-77 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada 1 Juli 2023 berlangsung meriah. Masyarakat antusias ikut merayakan momen kebersamaan dengan Polri.

Masyarakat bersama Polri berkumpul di kawasan SUGBK Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Sejak siang hingga sore, masyarakat berbondong-bondong memasuki stadion secara tertib, berbaur dengan personel Polri.

Masyarakat yang datang antusias menyaksikan berbagai pameran di seputar area SUGBK yang disiapkan Polri. Ada yang selfie dengan ransus tempur milik Korps Brimob, ada pula yang mencoba menjajal kendaraan dinas mobil listrik dari Korlantas Polri.

Ada banyak juga masyarakat yang datang ke booth Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri yang memamerkan sejumlah inovasi yang ada dalam Polri. Para pesonel Polri tampak ramah menyapa dan melayani masyarakat yang datang.

Tidak hanya itu, di puncak Hari Bhayangkara ke-77 masyarakat juga disuguhi sejumlah atraksi hingga penampilan para personel Polri, salah satunya adalah penampilan tarian Kolosal Nusantara Presisi.

Selain itu, ada juga atraksi terjun payung oleh personel gabungan TNI-Polri. Atraksi udara terjun payung dilakukan oleh 14 personel TNI-Polri dengan pesawat Casa 212-200 milik Baharkam Polri.

Polri di lokasi juga menyediakan stand Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sebagai wadah bagi masyarakat untuk menjajakan produk usahanya.

Aksi Drumcorps Pelopor Cendrawasih Akademi Kepolisian (Akpol) juga tidak kalah memukau masyarakat yang hadir. Supriono, warga Jakarta Timur, mengaku sangat terhibur dengan suguhan yang ditampilkan Polri.

“Anak saya senang lihat drumband, seneng banget, terhibur ya. Baru kali ini ikutan acara polisi. Kita jadi dekat juga kan sama polisi. Seru lah,” kata Supriono kepada wartawan, Sabtu (1/7).

Shinta warga Kembangan Jakbar juga merasa senang bisa hadir di puncak Hari Bhayangkara ke-77.

“Banyak, sangat hidup,” katanya.

Shinta dalam kesempatan itu juga menyampaikan masukannya untuk Polri. Dia menilai kinerja Polri saat ini di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah bagus. Namun, dia meminta Polri terus meningkatkan pelayanan agar makin dicintai masyarakat.

“Bagus sih selama ini, sangat bagus, tapi untuk ke depannya saya harap lebih bagus lagi,” ujar Shinta.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-77 dan sukses selalu buat Polri,” sambungnya.

Ketua RW 05 Kelurahan Jembatan Besi Jakarta Barat, Abdul Ghofur, juga hadir di puncak Hari Bhayangkara ke-77 di SUGBK Jakarta. Dia mengaku sangat terhibur dengan seluruh suguhan yang ditampilkan Polri.

“Selamat Hari Bhayangkara yang ke-77, saya baru saja pulang dari acara. Saya salut, saya respect dengan kinerja Polri pada puncak perayaan ulang tahun ini. Semoga Polri ke depan makin kuat makin menjadi bagian daripada masyarakat,” ujarnya.

Warga Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, juga ikut hadir di acara puncak Hari Bhayangkara ke-77 di SUGBK Jakarta. Mereka yang datang bersama menggunakan bus, kompak mengucapkan selamat untuk Polri.

“Selamat ulang tahun Polri ke-77, bravo Polri,” ujar mereka.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Bhayangkara yang mengusung tema ‘Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju’. Pertunjukan budaya dan konser musik menutup manis puncak Hari Bhayangkara ke-77 lewat penampilan dari solois muda, Putri Ariani, hingga grup band legendaris, Slank.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *