8 Tahun Lalu Pecahkan Rekor Owen di Liverpool, Kini Main di Divisi 4

Pencetak gol paling muda dalam sejarah Liverpool, yang melakukannya dengan memecahkan rekor Michael Owen, kini bermain di Divisi 4 Liga Inggris. Baru dua tahun lalu ia dilepas si Merah.

Ben Woodburn adalah sosok tersebut. Di masa lalu, ia menjadi salah satu pemain muda the Reds yang diberi kesempatan untuk tampil di laga tim utama oleh Jürgen Klopp.

Debutnya di tim senior Liverpool terjadi pada 26 November 2016, membuatnya jadi debutan paling muda ketiga dalam sejarah si Merah. Tiga hari kemudian, dalam penampilan keduanya di tim utama, ia bikin gebrakan lebih mentereng.

Dalam usia 17 tahun dan 45 hari, Ben Woodburn masuk sebagai pemain pengganti Liverpool dan bikin gol ke gawang Leeds United di perempatfinal EFL Cup.

Aksinya tersebut memecahkan rekor Michael Owen dengan rentang 98 hari, membuat Ben Woodburn menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah Liverpool. Sampai sekarang, rekor itu masih jadi miliknya.

Dalam dua musim pertama sejak masuk tim utama Liverpool, Woodburn berhasil tampil 11 kali di seluruh kompetisi. Ia kemudian menjalani serangkaian masa peminjaman ke Sheffield United, Oxford United, Blackpool, dan Hearts.

Namun, kariernya di Liverpool kemudian berakhir pada musim panas 2022. Kontraknya habis dan si Merah melepasnya secara free transfer.

Tidak lagi membela Liverpool, Woodburn kemudian berkiprah untuk Preston North End yang main di Divisi 2 alias Championship. Awalnya dalam kontrak setahun dengan opsi perpanjangan setahun.

Performa Ben Woodburn dalam musim pertamanya di Preston, saat ia bikin 2 gol dari 42 penampilan di seluruh ajang, rupanya cukup menjanjikan bagi klub itu sehingga opsi perpanjangan pun diaktifkan.

Musim 2023/2024 bersama Preston di Championship lantas dilewati Woodburn dengan tidak memuaskan. Menit bermain kian jarang ia dapat, bahkan cuma satu kali menjadi starter dalam 20 penampilan di liga tanpa bikin gol.

Situasi itu membuat karier Ben Woodburn di Preston pun berakhir bulan lalu. Ia dilepas klub tersebut sampai kini akhirnya bergabung Salford City yang main di League Two alias Divisi 4 Liga Inggris.

Kontrak dua tahun sudah diteken Ben Woodburn untuk klub barunya itu. Salford sendiri kini dilatih oleh Karl Robinson, mantan pelatih akademi Liverpool yang juga meminjamnya semasa di Oxford pada 2019.

“Aku cuma ingin menciptakan peluang-peluang dan bikin gol-gol,” kata Woodburn

“Semoga saja gaya bermain kami menyenangkan bagi suporter dan mudah-mudahan kami akan menjalani laga-laga bagus,” imbuh pemain yang kini berusia 24 tahun tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *