Kylian Mbappe jadi superstar terbaru yang gabung ke Real Madrid. Presiden klub, Florentino Perez pernah berkelakar kalau dirinya bisa dapat semua pemain yang dimau!
Kylian Mbappe gabung ke Real Madrid dengan status bebas transfer. Itu setelah, kontraknya dengan PSG habis di musim panas 2024.
Mbappe dikontrak Madrid sampai musim panas musim panas 2029. Pemain berusia 25 tahun itu dinilai akan jadi mesin gol baru Los Blancos.
Dirangkum media-media Spanyol, Presiden Real Madrid, Florentino Perez sekali lagi mendapati apa yang dirinya mau. Sudah sejak tiga tahun terakhir, Perez mengincar Mbappe.
Meski sempat ada drama tarik-ulur, akhirnya Mbappe sungguhan datang. Kelakarnya di tahun 2022 lalu, kembali viral lagi.
“Apa saya tidak bisa mendapat pemain yang saya mau? Saya telah merekrut semua pemain yang saya inginkan, semuanya,” tegasnya dilansir dari Marca.
Florentino Perez sudah dua periode menjabat sebagai Presiden Real Madrid. Pertama pada periode 2000-2006 dan kedua pada 2009 sampai 2025.
Perez sudah mendatangkan banyak pemain bintang. Sebut saja seperti Luis Figo, Zinedine Zidane, Ronaldo Luis Nazario, David Beckham, Kaka, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Jude Bellingham, dan terbaru Kylian Mbappe.
Perez juga yang membuat ‘label’ baru Madrid dengan julukan Los Galacticos. Para pemain bintang yang direkrut tak hanya beri prestasi di lapangan, tapi juga datangkan cuan dari segi pemasaran. Meski tentu, harus keluar kocek banyak dulu untuk mendatangkan para deretan bintang.
Walau tentu, tidak semua pemain incarannya bisa mempunyai cerita manis. Sebut saja Bale, yang berakhir menjadi pesakitan dan tersisih karena berbagai masalah atau Eden Hazard yang cedera melulu.
Florentino Perez dikenal sebagai sosok yang dingin dan disegani. Perez turut mampu cakap bernegosiasi dengan tujuan itu tadi, dapati pemain-pemain incarannya.
Di bawah komando pria berusia 77 tahun itu, Real Madrid sudah menangi 34 titel. Itu termasuk, tujuh titel LaLiga dan tujuh titel Liga Champions.