Alvaro Morata akan kembali ke Serie A musim depan. Penyerang asal Spanyol itu merapat ke AC Milan.
Sky Sport Italia melaporkan Morata telah memutuskan untuk bergabung dengan Milan dan akan segera bertemu manajemen Atletico Madrid, klubnya saat ini, untuk membahas hal tersebut.
Sejumlah direktur Milan juga akan terbang ke Madrid antara Rabu atau Kamis pekan ini demi menuntaskan kesepakatan transfer. Dengan begitu, Morata bisa pergi berlibur dengan tenang usai membela Spanyol di Euro 2024.
Jurnalis Fabrizio Romano menulis Milan akan menebus Morata sebesar 13 juta Euro, sesuai dengan klausul pelepasan yang tertera dalam kontraknya. Rossoneri akan memberinya kontrak selama empat musim kepada pemain 31 tahun itu.
Italia bukan tempat yang asing bagi Morata. Ia empat tahun membela Juventus dalam dua periode berbeda dengan menyumbang 59 gol dan 39 asis dalam 185 penampilan serta memenangi dua gelar Serie A dan tiga Coppa Italia. Istrinya, Alice Campello, juga berkebangsaan Italia.
Morata baru saja membawa Spanyol menjadi juara Euro 2024 dengan mengalahkan Inggris di final. Ia menjadi kapten selama turnamen, mencetak satu gol dan satu asis dalam tujuh penampilan.
Namun dalam satu wawancara selama turnamen, Morata menyebut dirinya kurang bahagia di Spanyol akibat banyaknya kritikan yang ia terima. Ia merasa lebih dihormati dan dihargai saat bermain di luar negeri ketimbang di tanah kelahiran sendiri.