Barcelona melibas Rayo Vallecano 3-0 dalam lanjutan Liga Spanyol. Robert Lewandowski membuka skor, lalu Pedri mencetak dua gol.
Barcelona menjamu Rayo di Estadi Olímpic Lluís Companys, Senin (20/5/2024) dini hari WIB, pada laga pekan ke-37 LaLiga. Tuan rumah langsung membuka skor pada menit ketiga lewat Lewandowski memanfaatkan umpan Lamine Yamal.
Rayo coba bermain berani selepas kebobolan cepat. Namun Barca menjaga keunggulan dan nyaris mencetak gol kedua lewat Sergi Roberto pada menit ke-40, dengan bola membentur tiang gawang saja.
Setelah peluang Fermin Lopez dihalau kiper pada menit ke-59, Barca mencetak gol kedua pada menit ke-72. Gol ini dimulai dari aksi mengesankan Joao Felix.
Felix menusuk di kanan, melewati sejumlah pemain termasuk mengolongi lawan, lalu melepas sepakan yang dihalau kiper. Bola liar kemudian disambar Pedri, yang sempat membentur pemain dan tiang, sebelum masuk ke gawang.
Tiga menit berselang, Barca mencetak gol ketiga. Ronald Araujo jeli melihat celah di pertahanan Rayo dan mengirim umpan panjang untuk Pedri. Pedri dengan tenang menuntaskan situasi berhadapan dengan kiper.
Itu sekaligus menjadi gol terakhir di laga ini. Barcelona mengunci posisi dua dengan 82 poin dari 37 laga, empat poin di depan Girona menuju pekan terakhir.
Sementara Rayo di urutan 16 dengan 38 poin, lima poin di depan zona degradasi.
Susunan pemain
Barcelona: Ter Stegen, Inigo Martinez, Cubarsi (Araujo 62′), Cancelo, Kounde, Fermin (Pedri 62′), Guendogan, Sergi Roberto (Christensen 46′), Lewandowski (Roque 79′), Raphinha (Felix 62′), Yamal
Rayo Vallecano: Dimitrievski, Lejeune, Mumin, Valentin (Silva 62′), Espino, Balliu, Palazon (Lopez 79′), Ciss, Garcia (Chavarria 76′), De Frutos (Ratiu 62′), Camello (Falcao 79′)