Sport  

Ngerinya Pelototan Shin Tae-yong ke Wasit Indonesia Vs Uzbekistan


Jakarta

Laga Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan sarat emosi. Pelatih Shin Tae-yong bahkan sempat memelototi asisten wasit.

Indonesia harus tumbang 0-2 dari Uzbeksitan di semifinal Piala Asia U-23. Duel tersebut berlangsung di Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Shin Tae-yong sempat diganjar kartu kuning pada laga ini. Pria asal Korea Selatan itu protes keras saat karena Rizky Ridho dianggap melanggar lawan.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sudah diberikan peringatan, Shin Tae-yong masih dalam situasi emosi. Kali ini dia marah tanpa banyak mengeluarkan kata-kata, melainkan tolak pinggang dengan memelototi asisten wasit.

“Ada sesuatu yang saya merasa sedikit menyayangkan, tapi saya tidak mau menyebutkannya di sini,” kata Shin Tae-yong selepas laga.

Hasil ini membuat Indonesia belum mengunci tiket ke Olimpiade Paris 2024. Garuda Muda harus bisa berebut tempat ketiga melawan Irak untuk bisa memastikan diri ke Paris.

Indonesia vs Irak berlangsung di Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024) malam WIB.

Simak Video “Bonus Rp 23 M Dari Pengusaha KIKT Menanti Timnas Indonesia U-23
[Gambas:Video 20detik]
(ran/nds)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *