berharap Apriyani Rahayu tetap dalam kondisi terbaik menuju Uber Cup 2024. Saat ini, namanya masuk dalam susunan pemain yang diberangkatkan.
Apriyani masuk dalam daftar nama 10 pemain putri yang dipilih PBSI untuk tampil di kejuaraan beregu putri Uber Cup di Chengdu, China, mulai 27 April hingga 5 Mei mendatang.
Selain Apriyani juga ada Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto, Lanny Tria Mayasari, Rachel Allessya Rose, dan Meilysa Trias Puspitasari di sektor ganda. Sementara di nomor tunggal ada Gregoria Mariska Tunjung, Ester Nurumi Tri Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi dan Ruzana.
Nama Apriyani sendiri menjadi sorotan karena sebelumnya ia dan Fadia menarik diri dari keikutsertaan di Badminton Asia Championship yang berakhir 14 April lalu. Saat itu Apri harus mengikuti program pemulihan cedera yang dialaminya.
“Sampai dengan saat ini, memang sudah, ya kemarin di Badminton Asia Championship (BAC) kami juga sudah diskusi dengan pelatih tentang kesiapannya di sana. Saya rasa poin penting lah untuk bisa bagaimana Apri bisa diturunkan di Uber Cup
Ricky juga enggan berspekulasi soal siapa yang akan menjadi pasangan Fadia di nomor ganda putri untuk Uber Cup 2024, andaikata Apri tak bisa diturunkan.
“Belum, lihat kondisi Apri kalau lihat drawing atau grup kan sudah ada. Tapi nanti kami lihat situasi di sana semoga pemain semua baik Thomas maupun Uber dalam kondisi baik sehingga harapan kita sesuai rencana
“Siapa nanti yang akan diturunkan tentu kalau hal-hal seperti tadi kan mengganggu ke bawahnya. Jadi harus betul-betul yang penting para pemain Uber dan Thomas ini kondisinya tetap terjaga
Peraih medali Olimpiade Atlanta 1996 itu juga menegaskan hal senada untuk ganda putra. “Termasuk ganda juga. Sama. Sebab kalau team event ini kalau ranking 1 enggak main, rankingnya 2 naik, jadi lihat kondisinya nanti seperti apa. Tapi harapan saya siapapun yang diturunkan harus siap baik Uber maupun Thomas Cup