Liga Champions kembali bergulir dini hari nanti. Manchester City dan Real Madrid tampil menghadapi lawannya masing-masing.
16 tim tersisa di Liga Champions akan bermain lagi setelah vakum dua bulan lamanya. Pekan ini digelar leg pertama babak 16 besar.
Ada dua pertandingan yang digelar pada Rabu (14/2/2024) dini hari WIB. Man City bertandang ke markas FC Copenhagen, sementara Real Madrid bentrok dengan RB Leipzig di Jerman.
Manchester City melaju ke 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna di fase grup. Sang juara bertahan selalu merebut kemenangan pada enam pertandingan di Grup G dan keluar sebagai jawara grup.
Man City juga lagi dalam top perform dengan menyabet kemenangan beruntun pada 10 laga terakhirnya di semua kompetisi. Paling baru, The Sky Blues menang 2-0 atas Everton dalam lanjutan Premier League.
Sama seperti Man City, Real Madrid lolos ke 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna di fase grup. Los Blancos jadi penguasa Grup C dengan 6 kemenangan.
Badai cedera yang menimpa Real Madrid tak terlalu jadi halangan. Pasukan Carlo Ancelotti tetap mantap menunjukkan dominasinya di Liga Spanyol dan kini berstatus pemuncak klasemen sementara.
Real Madrid diprediksi bisa mengatasi perlawanan RB Leipzig. Meski tampil di kandang, Die Roten Bullen lagi naik-turun dalam beberapa pertandingan terakhir.
Jadwal Liga Champions Leg I 16 Besar
Rabu (14/2)
FC Copenhagen vs Manchester City
Parken Stadium
Pukul 3.00 WIB.
RB Leipzig vs Real Madrid
Red Bull Arena
Pukul 3.00 WIB.