Wira Kena Macet 1 Jam Dari Kuningan Sampai Polda Metro Jaya Malam Ini

Jakarta

Lalu lintas di depan Polda Metro Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, macet malam ini. Sejumlah pengendara mengeluhkan kemacetan dengan cuitan di akun Twitter mereka.

Salah satunya Wira (28), warga Jakarta Barat (Jakbar). Dia mengaku terjebak macet di Jalan Gatot Subroto selama satu jam.

“Saya dari Pancoran mau ke Jakarta Barat, dan audah mulai stuck sejak Wisma Mulia 2,” kata Wira saat dihubungi detikcomJumat (9/6/2023).

Jarak antara Wisma Mulia 2 dengan Polda Metro Jaya, berdasarkan Google Maps, sejauh 2 km. Jika kondisi lalu lintas normal, waktu tempuh kurang dari 10 menit jika kecepatan kendaraan 40 km per jam.

“Estimasi dari Wisma Mulia 2 sampai depan Polda Metro ada 1 jam, kondisi naik motor,” keluh Wira.

Macet di Jalan Gatot Subroto, Jaksel pukul 22.23 WIB (Foto: dok. Istimewa/Foto diberikan oleh narasumber)

Wira mengaku melihat banyak kendaraan yang terparkir di pinggir jalan depan Polda Metro Jaya.

“Kurang paham juga Polda lagi ngadain acara apa. Tapi sempat lihat parkir ruas jalan sehingga membuat leher botol,” tuturnya.

Wira terjebak macet saat pulang kerja. Dia pun harus berlama-lama di jalan imbas kemacetan ini.

“Ada sih (mobil parkir di jalan), di tweet lain juga banyak bukti ada parkir mobil di ruas jalan,” katanya.

Sebelumnya, Petugas call center NTMC, Ardi, mengatakan memang terjadi kepadatan arus lalu lintas di menjelang dan di depan Polda Metro Jaya. Menurutnya kepadatan terjadi karena peningkatan volume kendaraan dan ruas jalan yang menjadi titik pertemuan arus kendaraan.

“Ini memang untuk saat ini ada kepadatan, ketersendatan di wilayah tersebut, karena pertemuan arus,” ucap Ardi saat dikonfirmasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *