Rafael Leao meminta maaf kepada fans Juventus. Hal tersebut dilakukannya usai memasukkan jersey Si Nyonya Tua ke dalam celananya.
AC Milan berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Juventus di Allianz Stadium pada laga pekan terakhir Serie A, Senin (29/5). Gol tunggal kemenangan Il Diavolo diciptakan oleh Olivier Giroud.
Kemenangan ini membuat Milan mengamankan tiket ke Liga Champions. Mereka berada di peringkat keempat dengan 67 poin.
Usai laga ini, sayap Milan, Rafael Leao mendapat banyak sorotan terutama dari fans Juventus. Sorotan tersebut hadir setelah Leao bertukar jersey dengan pemain Juventus.
Jika ada penggemar yang merasa tidak dihargai karena memasukkan bajunya ke dalam celana pendeknya, saya minta maaf, bukan niat saya untuk menyampaikan rasa tidak hormat apa pun, sebaliknya, saya menghormati semua institusi!! Forza Milan❤️🖤
Kebencian itu benar-benar sial— Rafael Leão (@RafaeLeao7) 29 Mei 2023
Ia kemudian memasukkan jersey Juventus ke celana. Tak sampai disitu, Leao turut melambaikan tangan ke arah penonton.
Fans Juventus menilai tindakan Leao tersebut tak menghargai klub kesayangan mereka. Ia dianggap berusaha menebar kebencian ke suporter Juventus.
Leao kini meminta maaf atas tindakannya tersebut. Ia mengatakan tak ada maksud untuk menyinggung fans Juventus terkait tindakannya memasukan jersey ke calana.
Ia menegaskan sangat menghormati suporter Juventus. Leao mengungkapkan hal tersebut melalui unggahan di akun Twitter miliknya.
Jika ada penggemar yang merasa tidak dihargai karena memasukkan baju itu ke dalam celana pendek saya, saya minta maaf, bukan niat saya untuk menyampaikan rasa tidak hormat, sebaliknya, saya menghormati semua pihak!! Forza Milan. Kebencian itu benar-benar buruk,” tulis Leao.