Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan bakal cawapres Koalisi Indonesia Maju Gibran Rakabuming Raka sudah pamit kepada Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Dia juga menyinggung warna yang semula merah berubah jadi kuning. Apa kata Golkar?
“Mudah-mudahan ya. Kan Partai Golkar merupakan partai yang terbuka,” kata Ketua DPP Golkar, Ace Hasan Syadzily, saat dihubungi, Jumat (27/10/2023).
Ace pun menyinggung terkait Gibran yang diusung Partai Golkar secara resmi sebagai cawapres. Dukungan itu, kata dia, disampaikan saat Rapimnas II Partai Golkar.
“Apalagi jika Mas Gibran bergabung dengan Partai Golkar yang sudah diusung Partai Golkar secara resmi sebagai Calon Wakil Presiden dalam Rapimnas II Partai Golkar,” ucapnya.
Senada dengan Ace, Ketua DPP Golkar Dave Laksono juga menyambut perkataan Hasto. Dia mengatakan semua akan indah pada waktunya.
“Semua akan indah pada waktunya, biarkan segala sesuatu semua berproses sebagaimana mestinya,” ujar dia.
“Posisi politik Golkar sudah jelas, kami ingin bersama merebut kemenangan demi melanjutkan pelayanan kepada bangsa dan negara,” lanjut dia.
Hasto Kristiyanto sebelumnya mengatakan bakal cawapres Koalisi Indonesia Maju Gibran Rakabuming Raka sudah pamit kepada Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Hasto menyinggung warna yang semula merah berubah jadi kuning.
“PDIP ini kan dari rakyat, di atas PDIP ada rakyat. Kalau putih disimbolkan dengan kesucian, dengan kebenaran, dengan ketaatan pada nilai-nilai kemudian berubah. Kalau warnanya juga berubah semula merah, kemudian secara nyata sudah berubah menjadi kuning, maka ya partai menghormati itu,” kata Hasto kepada wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10).