10 Alat Berat Dikerahkan Bantu Pemadaman Api di TPA Rawa Kucing

Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing di Tangerang masih mengalami kebakaran hingga Sabtu pagi (21/10). Walaupun besaran api yang melahap TPA tersebut sudah mengecil namun masih terdapat kobaran api di beberapa titik yang masih bisa berpotensi untuk membesar.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah telah mengkonfirmasinya bahwasannya masih adanya api di beberapa titik di TPA Rawa Kucing, terutama titik api di pintu 3.

“Pagi ini masih ada beberapa titik api di TPA Rawa Kucing, terutama di pintu 3,” ungkapnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (21/10/2023)

Di hari Sabtu ini, Arief menyampaikan keadaan di TPA sudah mulai membaik tidak seperti siang dan malam kemarin.

“Kondisinya sudah tidak separah kemarin siang dan tadi malam,” lanjutnya.

Agar terhindar dari potensi kebakaran yang membesar kembali, Arief mengantisipasinya dengan mengerahkan bantuan 10 alat berat. Alat berat itu difungsikan untuk membantu pemadaman dan juga melokalisir titik api supaya tidak menyebar ke area lain.

“Ada 10 armada alat berat yang dikerahkan untuk membantu pemadaman,” imbuhnya Arief.

Kemudian, Kepala DInas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Tihar memaparkan hingga kini petugas gabungan masih bertugas untuk di lokasi untuk memadamkan titik-titik api.

“Petugas kita masih bertahan terus melakukan upaya pemadaman,” ujar Tihar.

Menurut Tihar petugas terus menyisir area kebakaran untuk memadamkan titik api yang masih berpotensi untuk api kembali membesar, karena semakin siang angin akan semakin kencang dan bisa memicu api kembali untuk besar kembali. Maka dari itu, alat berat yang diperbantukan untuk mempercepat pemadaman api.

“Semakin siang anginya kan makin gede, kita khawatir apinya gede lagi, makanya alat berat dari pagi kami operasionalkan buat membantu pemadaman,” tutup Tihar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *