Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menggelar pertemuan dengan relawan Jokowi, Galang Kemajuan dan Keberlanjutan (GK Center). Kaesang mengatakan pertemuan itu dalam rangka untuk meminta doa dan wejangan untuk menghadapi Pemilu 2024.
Pertemuan digelar di kantor GK Center, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023). Kaesang mengatakan dirinya banyak menerima wejangan dari Ketua Harian Galang Kemajuan Center (GK Center) Diddy Budiono dan jajaran GK Center lainnya.
“Ya pasti minta doa dan dukungan, balik lagi ya wejangan ke teman-teman karena kan beliau-beliau ini sudah berjuang ini untuk Pak Presiden sejak 2012,” ujar Kaesang.
“Saya rasa bapak-bapak ini Pak Diddy dan Pak Eko tahu cara untuk menang, kita kan banyak tanya strateginya untuk apa,” sambungnya.
Kaesang mengatakan arahan-arahan yang diterima dapat menjadi masukan untuk strategi PSI. Dia menyebut dalam pertemuan itu juga, banyak berbeda terkait arah dukungan capres.
“Saya tanya strategi untuk PSI, bukan untuk Pilpres. Tadi di sini juga ada yang berbeda pendapat, ada yang mendukung Pak Ganjar Pranowo, Pak Prabowo Subianto, di GK Center ini terbuka satu sama lain dan saling berteman ngobrol dan nggak ada musuhan itu yang harus kita jaga sampai ke Pemilu 2024,” paparnya.
Lebih lanjut, Kaesang berbicara arah dukungan PSI di Pilpres 2024. Kaesang menyebut partainya tidak memiliki tenggat waktu untuk deklarasi.
“Target nggak ada kita, yang penting kalau buat saya narasi yang kita buat di PSI politik bergembira semua senang-senang, walaupun pasti ada teman-teman yang berbeda pilihan, tapi kira harus berjuang bersama-sama,” ungkapnya.
Pantau Pemilu
Kenali, pantau hingga sampaikan aspirasi tentang tokoh favoritmu di bursa Pemilu 2024. Cek rekam jejak, profil, hingga berita terkini mereka sekarang!