Barcelona bentrok dengan Real Madrid dalam pertandingan uji coba pramusim. Blaugrana menatap laga ini dengan serius dan tak main-main.
El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid dijadwalkan berlangsung pada Minggu (30/7/2023) dini hari WIB. Duel digelar di AT&T Stadium, Texas.
Ini menjadi pertandingan pramusim kedua Barcelona di Amerika Serikat. Pasukan Xavi Hernandez sebelumnya bersua Arsenal di SoFi Stadium, California.
Barcelona harus mengakui keunggulan Arsenal 5-3 pada pertandingan tersebut. Xavi sempat mengeluhkan Meriam London yang bermain dengan intensitas tinggi di laga uji coba.
Belajar dari kekalahan melawan Arsenal, Barcelona akan bermain total pada uji coba menghadapi Real Madrid. Motivasi semakin tinggi lantaran Los Blancos adalah musuh bebuyutan klub Catalunya tersebut.
Sergi Roberto memberi peringatan kepada Real Madrid jelang pertandingan di Texas. Kapten anyar Barcelona ini menegaskan timnya akan tampil ngotot demi meraih kemenangan.
“Tidak ada namanya pertandingan persahabatan. Anda selalu ingin menang. Melawan Arsenal, kami sudah tahu apa yang diharapkan,” kata Roberto jelang duel El Clasico.
“Mereka adalah salah satu yang terbaik di Eropa, dan itu adalah ujian yang sulit bagi kami, terutama karena ini adalah pertandingan pertama, setelah laga sebelumnya dibatalkan,” sambungnya.
“El Clasico selalu spesial, tapi kami baru memainkan satu pertandingan. Ini pertandingan kedua pramusim, tetapi melawan Real Madrid, Anda harus selalu keluar dan menang,” Sergi Roberto menuturkan.