Kata Ketum Tidar Sara soal Prabowo Bicara ‘Kalau Nilai Saya Tak Berhasil’


Jakarta

Presiden Prabowo Subianto meminta agar tidak diteriaki soal dukungan untuk perdioe kedua periode Kongres Tunas Indonesia Raya (Tidar). Ketum Tidar Rahayu Saraswati Djojohadikusumo mengatakan keinginan agar Prabowo dua periode muncul karena rasa kepercayaan rakyat.

“Kami yakin bahwa masyarakat akan melihat, menilai, dan Bapak Prabowo akan berhasil dalam waktu 5 tahun ke depan ini, tinggal 4 tahun setengah, berhasil untuk menghadirkan kesejahteraan. Tentunya minimal landasan untuk ekonomi yang kuat, terlepas dari apa yang sedang terjadi secara global,” ungkap Sara setelah acara Kongres IV Tidar di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Sabtu (17/5/2025).

Sara mengatakan kader-kader Tidar sedari awal mendukung penuh perjuangan Prabowo menjadi Presiden. Sara menjelaskan visi-misi yang dimiliki Prabowo konsistensi berpihak kepada masyarakat kecil.


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Jadi kami yakin bahwa program-program tersebut mulai dari makan bergizi gratis, perumahan terjangkau untuk masyarakat kurang mampu, bahkan tentunya ketahanan dan swasembada pangan yang bahkan bukan hanya dalam lima tahun, bukan hanya dalam tiga tahun, tapi satu tahun bisa terpenuhi luar biasa,” kata dia.

Prabowo sebelumnya merespons dukungan mencalonkan diri lagi sebagai Presiden untuk periode kedua pada tahun 2029. Prabowo menyadari adanya dukungan tersebut, namun Prabowo meminta para kadernya mawas diri.

“Terima kasih ada yang sebut ‘Prabowo 2 periode’. Saya kira saya mau koreksi, kader-kader muda, saya ingin koreksi saudara-saudara. Please, tolong jangan sebut-sebut seperti itu,” kata Prabowo saat memberikan sambutan dalam acara Kongres Tidar.

“Kita belum satu tahun menjalankan amanah. Niat itu, silakan disimpan dalam hati,” imbuhnya.

(rfs/rfs)


Hoegeng Awards 2025


Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *