Sport  

Piala FA Bisa Selamatkan Wajah City Musim Ini


Jakarta

Performa labil membuat Manchester City terancam tanpa gelar di akhir musim ini. Dengan Piala FA menjadi satu-satunya harapan, The Citizens pun bertekad untuk memenanginya demi menyelamatkan muka.

Saat ini, City tertinggal 18 poin dari Liverpool di puncak klasemen sementara Premier League. Dengan sisa empat laga, mereka dipastikan kehilangan status juara bertahan yang dipegang selama empat musim terakhir. Lolos ke Liga Champions musim depan pun belum tentu.

Kiprah di ajang lain tak kalah buruk. Mereka terdepak dari Carabao Cup sejak ronde empat dan untuk pertama kalinya gagal menembus babak 16 besar Liga Champions di era manajer Pep Guardiola.


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya di Piala FA situasinya berbeda. Mereka melaju ke semifinal dan akan berjumpa Nottingham Forest pada Minggu (27/4/2025) pukul 22.30 WIB. Jelang laga, Guardiola mengungkap keseriusan timnya di ajang ini.

“Kami harus lolos ke final lebih dulu. Terlalu banyak pertandingan musim ini yang tidak berjalan baik. Kami akan menghindari kerugian yang lebih besar bagi klub (jika memenangi Piala FA),” ujar Guardiola pada Jumat (25/4) seperti dikutip ESPN.

“Dari sudut pandang saya, hal terbesar di musim ini adalah Premier League. Piala FA membuat kami aman. Namun, Premier League menentukan seberapa bagus musim kami, dan itu tidaklah baik, tetapi bisa saja lebih buruk.”

“Sekarang semuanya ada di tangan kami dan kami memiliki kesempatan untuk lolos ke final Piala FA tiga kali beruntun. Semoga, kami bisa melakukannya,” jelas manajer asal Spanyol itu.

(adp/raw)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *