Jakarta –
Chelsea dalam situasi percaya diri jelang melawan Everton. The Blues membidik tiga poin untuk menjaga asa ke Liga Champions.
Chelsea sangat buruk sejak pertengahan Desember tahun lalu. Si Biru tidak bisa konsisten meraih kemenangan di Liga Inggris.
Dari 17 pertandingan terakhir di Liga Inggris, Chelsea cuma bisa memetik kemenangan. Hasil manis terakhir didapat pasukan Enzo Maresca pada akhir pekan lalu dengan mengalahkan Fulham 2-1.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chelsea tertinggal 0-1 lebih dulu di menit ke-20 akibat gol Alex Iwobi. Chelsea kemudian bangkit untuk mengalahkan Fulham 2-1 lewat gol Tyrique George di menit ke-83 dan Pedro Neto di injury time.
Asa untuk ke Liga Champions musim depan kembali hidup. Chelsea bahkan percaya diri lagi dan siap mengalahkan Everton di Stamford Bridge, Sabtu (26/4/2025) dini hari WIB.
“Itu adalah kemenangan yang sangat penting bagi kami, untuk mempertahankan posisi kami dan lolos ke Liga Champions,” kata gelandang Chelsea, Enzo Fernandez.
“Kami datang dengan momentum dari kemenangan atas Fulham. Kemenangan itu memberi kami keyakinan untuk menghadapi apa yang akan terjadi.”
“Kami mempersiapkan diri minggu ini dengan cara terbaik. Demi bisa tiba dalam kondisi terbaik untuk memenangkan pertandingan,” Fernandez menegaskan.
Chelsea saat ini ada di posisi keenam klasemen Liga Inggris dengan 57 poin. Klub asal London Barat itu tertinggal dua angka dari Newcastle United yang berada di zona akhir slot Liga Champions.
(ran/pur)