Sydney –
Australia akan melawan Indonesia, yang kini dilatih Patrick Kluivert. Begini reaksi pelatih Tony Popovic.
Australia vs Indonesia akan digelar di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025), dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Jelang laga itu, tim tamu datang dengan wajah berbeda.
Indonesia kini tak lagi dilatih Shin Tae-yong. PSSI memecatnya, dan menggantinya dengan Patrick Kluiverts.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, skuad Indonesia juga makin banyak dihuni pemain naturalisasi. Situasi itu yang coba ditanyakan kepada Popovic.
Dalam konferensi pers, Tony Popovic mengaku buta akan kondisi Indonesia. Ia mengaku fokus pada timnya sendiri.
“Benar saya juga tak ada di sana pada laga di Jakarta. Kami tahu ada pelatih baru, yang tak tahu apa yang akan dia siapkan,” kata Popovic, yang menggantikan Graham Arnold sejak laga keempat.
“Kami melihat apa yang sudah ia kerjakan dalam beberapa pekerjaan sebelumnya, dalam segi struktur dan formasi yang ia mainkan.”
“Tapi kami harus fokus pada diri sendiri dan kami yakin bisa mengatasi banyak gaya permainan dari mereka. Kami yakin bisa memainkan gaya kami sendiri dan lihat saja besok,” ungkapnya.
Saat ini Australia masih di peringkat 2 klasemen Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan 7 poin. Indonesia mengekor di posisi tiga dengan 6 poin.
(yna/krs)