Sport  

PSG dan Liverpool Sama-sama Pantas Lolos


Liverpool

Paris Saint-Germain membekap Liverpool melalui adu penalti untuk lolos ke perempatfinal Liga Champions. Pelatih PSG Luis Enrique mengatakan, Liverpool juga pantas melaju.

Bertanding di Anfield pada Rabu (12/3/2025) dinihari WIB, gol Ousmane Dembele membawa PSG mengungguli Liverpool 1-0 sampai waktu normal berakhir. Pada prosesnya, kedudukan tidak berubah hingga babak tambahan 2×15 menit sehingga pertandingan mesti ditentukan lewat adu penalti.

Hasilnya, PSG menang 4-1. Vitinha, Goncalo Ramos, Dembele, dan Desire Doue sukses mengeksekusi tendangan 12 pas. Sementara itu hanya Mohamed Salah yang berhasil mengonversi tendangan penalti, di antara tiga penendang the Reds lainnya. Sepakan Darwin Nunez dan Curtis Jones berhasil ditepis Gianluigi Donnarumma.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelatih PSG Luis Enrique sangat senang setelah timnya unjuk karakter di markas Liverpool. “Kedua tim sama-sama pantas lolos ke fase berikutnya,” sahut dia kepada Amazon Prime.

“Mereka bermain lebih bagus daripada kami di sini, tapi saya pikir tim saya di Anfield, di sebuah stadion yang istimewa telah menunjukkan kepribadian dan karakternya. Kami sudah mencoba tampil sebaik mungkin, tapi tadi sulit karena mereka sangat intens. Kedua tim sama-sama pantas untuk lolos,” lanjut Luis Enrique.

“Karakter dan kepribadian, bahkan saat kami melakukan adu penalti mereka menunjukkan karakter yang hebat. Saya rasa hal itu menunjukkan dengan jelas tim seperti apakah kami itu,” lugas mantan pembesut Barcelona, AS Roma, dan Timnas Spanyol ini.

Selanjutnya PSG justru akan melakoni pertandingan yang banyak dianggap lebih mudah. Les Parieins “cuma” bakal menghadapi pemenang antara Club Brugge vs Aston Villa. The Villans memimpin 3-1 di leg pertama, dan akan gantian menjadi tuan rumah di Villa Park pada Kamis (13/3) dinihari WIB.

(rin/pur)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *