Jakarta –
Liverpool berpeluang mengunci gelar Premier League di Anfield akhir pekan ini. The Reds punya tanggung jawab besar untuk mengamankannya dengan meraih satu poin melawan Tottenham Hotspur.
Hasil seri yang didapat Arsenal saat melawan Crystal Palace pada Kamis (24/4/2025) dini hari WIB membuat Liverpool kini unggul 12 poin di puncak klasemen Liga Inggris. Itu berarti Liverpool cuma butuh tambahan satu angka untuk mengunci gelar juara.
Tottenham akan jadi lawan Liverpool di Anfield pada Minggu (27/4/2025) malam WIB. Satu poin dari laga ini akan memberi Liverpool gelar juara divisi teratas Liga Inggris yang ke-20 di sepanjang sejarah klub.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Liverpool terakhir kali menjuarai Premier League pada 2019/2020 di era Juergen Klopp saat pandemi. Oleh karena itu, manajer Liverpool Arne Slot mengingatkan Mohamed Salah dkk. bahwa mereka punya tanggung jawab besar untuk mengunci gelar juara Premier League di kandang sendiri pada akhir pekan ini.
“Pertama, itu adalah tanggung jawab besar karena kami sadar terakhir kali klub ini juara liga itu waktu Covid, jadi semua orang menantikan hari Minggu tapi kami tahu bahwa masih ada tugas yang harus diselesaikan dan itu setidaknya satu poin,” ujar Slot seperti dilansir BBC.
“Itulah yang kami tahu dan, semoga, fans kami juga tahu dan mereka mendukung kami sebaik mungkin –seperti yang sudah mereka lakukan sepanjang musim– dan sadar akan fakta bahwa kami masih butuh satu poin.”
“Kami jelas menyadari itu. Ini pertandingan yang menyenangkan untuk dinanti tapi juga sebuah tanggung jawab yang kami punya di hari Minggu,” katanya.
(nds/nds)