Sport  

Menang 2-1, Les Parisiens Jaga Asa Invincible


Paris

Paris Saint-Germain menumbangkan Le Havre 2-1 dalam lanjutan Liga Prancis musim ini. Hasil tersebut kian mendekatkan Les Parisiens dengan rekor tak terkalahkan di kancah domestik dalam semusim.

Bertanding di Parc des Princes, Sabtu (19/4/2025), PSG yang melakukan sejumlah rotasi pemain seusai bertanding di Liga Champions tetap terlalu tangguh untuk lawannya. Mereka sudah unggul cepat di menit ke-8.

Menerima umpan silang Bradley Barcola dari sisi kiri, Desire Doue mengecoh seroang pemain Le Havre sebelum melepaskan tembakan yang bersarang di sudut kanan gawang tanpa bisa dihalau kiper Mathieu Gorgelin. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PSG lalu menggandakan skor pada menit ke-50. Goncalo Ramos menyelesaikan umpan Senny Mayulu dengan sebuah sontekan di depan gawang untuk menaklukkan Gorgelin.

Tim tamu kemudian menipiskan jarak di menit ke-60. Ahmed Hassan Koka meneruskan bola sepak pojok Junior Mwanga ke arah Issa Soumare, yang dengan tandukannya sukses membobol gawang PSG yang dijaga Matvey Safonov.

Kedua tim kemudian tak mampu menambah gol. Skor 2-1 bertahan hingga usai. PSG yang sudah memastikan gelar juara musim ini duduk di puncak klasemen dengan 77 poin, hasil 24 kemenangan dan lima hasil imbang sejauh ini. Le Havre duduk di urutan 16 dengan 27 poin.

Susunan pemain

Paris Saint-Germain: Safonov; Mbaye (Vitinha 61′), Beraldo, Hernandez, Hakimi (Mendes 61′); Mayulu, Zaire-Emery; Barcola (Kvaratskhelia 73′), Lee Kang-in (Neves 73′), Doue (Kimpembe 81′); Goncalo Ramos.

Le Havre: Gorgelin; Ballo-Toure, Lloris, Youte (Joujou 79′), Nego (Housni 90+1′); Mwanga, Toure, Diawara (Ayew 64′); Soumare (Ndiaye 79′), Hassan (Kechta 64′), Casimir.

(adp/ran)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *