Sport  

Tevez Mau Ajak Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Main di Laga Spesial


Jakarta

Carlos Tevez berencana menggelar sebuah laga spesial dalam kariernya. Bisa kian spesial jika Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi menerima ajakannya untuk ikut bermain.

Sejak 2022, Tevez sudah mulai merintis karier sebagai pelatih sepakbola. Hal itu dilakukan tidak lama setelah mantan penyerang Timnas Argentina tersebut mengumumkan pensiun bermain pada bulan Juni 2022.

Dalam karier bermainnya sendiri, Carlos Tevez sudah membela sejumlah klub top dunia antara lain Boca Juniors, Corinthians, Manchester United, Manchester City, dan Juventus.


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu pesepakbola kondang yang pernah menjadi rekan satu timnya adalah Cristiano Ronaldo. Semasa di Man United, ia meraih enam titel termasuk dua trofi Premier League dan satu Liga Champions.

Di level timnas, Tevez punya 13 gol yang dicetaknya dalam 76 penampilan. Di Tim Tango pula sosok 41 tahun itu pernah bahu-membahu dengan Lionel Messi pada rentang 2005-2015.

Dan kini, Carlos Tevez berencana mengajak Ronaldo dan Messi untuk ikut bermain dalam laga perpisahannya di Buenos Aires, Argentina. Sejak pensiun bermain, Tevez rupanya memang belum menggelar pertandingan spesial itu.

CAPE TOWN, SOUTH AFRICA - JULY 03:  Carlos Tevez and Lionel Messi of Argentina share a joke ahead of the 2010 FIFA World Cup South Africa Quarter Final match between Argentina and Germany at Green Point Stadium on July 3, 2010 in Cape Town, South Africa.  (Photo by Chris McGrath/Getty Images)Carlos Tevez dan Lionel Messi. Foto: Chris McGrath/Getty Images

“Kami akan menghadirkan mereka bersama-sama,” ujar Tevez seperti dilansir ESPN, mengenai partisipasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam laga tersebut.

Ketika ditanya lebih lanjut bagaimana rencananya untuk meyakinkan Ronaldo, Tevez dengan sigap menjawab, “aku sendiri yang akan mendatanginya.”

Laga perpisahan Carlos Tevez itu, yang rencananya melibatkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, diduga akan dimainkan di Stadion La Bombonera markasnya Boca Juniors. Tevez belum punya ancar-ancar kapan laga digelar.

(krs/rin)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *