Cerita Rahmi Syok saat Tahu Sepedanya Raib di Stasiun MRT Setiabudi


Jakarta

Rahmi Sofiya (39) kehilangan sepeda saat saat diparkir pada bike rack di Stasiun MRT Setiabudi Astra, Setiabudi, Jakarta Selatan. Rahmi pun menceritakan awal mula kejadian hilangnya sepeda itu.

Hilangnya sepeda Rahmi terjadi pada Senin (14/5/2025) lalu. Dirinya yang setiap hari bekerja menaiki MRT, selalu menaruh sepedanya di bike rack pada pagi hari.

“Jadi memang menggunakan fasilitas MRT untuk transport, tapi menuju MRT saya dari rumah pakai sepeda, dan selalu parkir di tracknya MRT. Seperti biasanya saya parkir pagi,” kata Rahmi di polsek Setiabudi, Jakarta, Kamis (17/4).


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika pulang kerja pada malam hari, dirinya mendapati sepedanya sudah lenyap. Dirinya langsung melaporkan sepedanya yang hilang itu ke petugas kemanan MRT.

“Malam saya lihat sudah tidak ada. Makanya saya lapor ke MRT dulu karena security-nya biasanya di sana, pas saya hubungi security, security melihat ketika jam 4 (sore) masih ada fotonya,” sebutnya.

Pihak MRT pun menunjukan rekaman CCTV kepada Rahmi. Dirinya pun telah mendapati ciri-ciri dari pelaku.

“Nah saya lihat (CCTV) sesuai dengan saya bikin konten kemarin, ciri-cirinya,” sebutnya.

Dirinya baru melaporkan kehilangannya Itu pada esok harinya, Selasa (15/4), ke Polsek Setiabudi. Rahmi juga telah dimintai keterangan oleh polisi.

“Mungkin saat ini saya nunggu kabar dulu lah mungkin, biar pihak yang berwenang melakukan kerjanya,” tuturnya.

Sebelumnya, Rahmi kehilangan sepeda miliknya yang diparkir pada bike rack di Stasiun MRT Setiabudi Astra, Setiabudi, Jakarta Selatan. Sepeda tersebut diduga hilang dicuri maling. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 3,3 juta.

Bike rack atau commuter bike shelter merupakan fasilitas rak sepeda tempat pengguna dapat mengamankan sepeda dengan kunci dan gembok pribadi. Fasilitas ini berada di stasiun MRT.

Kasus ini telah dilaporkan oleh Rahmi ke Polsek Setiabudi pada Selasa (15/4). Dalam laporannya itu, Rahmi menjelaskan secara singkat kronologi pencurian sepeda Poligon miliknya.

(ial/azh)


Hoegeng Awards 2025


Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *