Pemuda Tewas Tergeletak Diduga Dibunuh di Bogor, Pelaku Ditangkap


Jakarta

Seorang pemuda berinisial R (23) ditemukan tak bernyawa di wilayah Perumahan Kota Wisata, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat. Pria tersebut diduga korban pembunuhan.

“Bukan begal, pembunuhan itu, nggak ada barang yang hilang,” kata Kapolsek Gunung Putri AKP Aulia Robby Putra, saat dihubungi, Sabtu (12/4/2025).

Peristiwa itu terjadi pada sekitar pukul 02.00 WIB dini hari tadi. Saat ditemukan, lanjut Robby, korban sudah dalam keadaan tergeletak tak bernyawa.


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ditemukan jam 04.00 WIB, kejadian diperkirakan kejadian jam 02.00 WIB dari CCTV,” bebernya.

Pelaku sudah ditangkap oleh pihak kepolisian. Namun, Robby menjelaskan bahwa pelaku hingga saat ini belum bisa dimintai keterangan oleh penyidik.

“Pelakunya sudah diamankan, tapi untuk diambil keterangan kita belum bisa. Entah karena stres, entah mabuk, kita masih dalami,” sebutnya.

Korban sendiri mengalami luka senjata tajam (sajam) pada bagian lehernya. Namun, polisi masih mencari barang bukti yang digunakan pelaku untuk mengeksekusi korban.

“Masih kita cari pisaunya, (luka korban) di tenggorokan di leher,” pungkasnya.

(rdh/wnv)


Hoegeng Awards 2025


Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *