Leicester –
Jeremy Monga menjalani debut bersama Leicester City di Premier League saat menghadapi Newcastle United. Namun pemain 15 tahun itu harus mengenakan jersey polos yang berbeda dibandingkan dengan rekan setimnya.
Pada laga di King Power Stadium, Selasa (8/4/2025), Monga masuk menggantikan Bilal El Khannouss di menit ke-74, menjadikannya pemain termuda kedua yang debut di Premier League (15 tahun 271 hari) setelah Ethan Nwaneri (15 tahun 181 hari) pada 2022.
Monga gagal membantu Leicester terhindar dari kekalahan 0-3, namun kehadiran Monga di lapangan tetap mencuri perhatian. Apalagi ia memakai seragam polos tanpa sponsor sama sekali. Hanya ada logo klub, apparel, dan Premier League yang terpasang di bajunya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal itu disebabkan Premier League melarang pemain di bawah 18 tahun untuk mengenakan jersey dengan sponsor judi, sedangkan bagian depan jersey Leicester musim ini tertera logo BC.GAME yang merupakan situs judi daring serta menjadi sponsor utama mereka.
Tak hanya itu, bagian lengan kiri jersey Monga juga dibiarkan polos karena di sana Leicester memasang logo merek bir asal Vietnam, Bia Saigon. Secara umur, Monga juga belum memenuhi syarat.
Meski hanya bermain di sepertiga babak kedua, performa Monga tetap dipuji manajer Leicester Ruud van Nistelrooy. Ia dianggap memiliki masa depan cerah.
![]() |
“Anda bisa melihat sekilas kualitasnya yang hebat. Ia pemain sayap yang hebat dan punya kecepatan,” ujar Van Nistelrooy tentang Monga, dikutip BBC.
“Ia punya bakat yang fantastis, anak yang hebat. Ia pantas diturunkan kali ini dan semoga ia bisa main lebih sering,” jelas pelatih asal Belanda tersebut.
Posisi Leicester sendiri sedang tak aman. The Foxes berada di zona degradasi, tepatnya posisi 19 dengan baru meraih 17 poin. Dengan tujuh laga tersisa dan berjarak 15 poin dari zona aman, kecil kemungkinan mereka akan bertahan di Premier League musim depan.
(adp/cas)