Sport  

Szczesny Pahlawan, kok Pedri yang Dapat Man of The Match?


Lisbon

Wojciech Szczesny memang jadi pahlawan kemenangan Barcelona di kandang Benfica. Tapi, Pedri justru yang dinobatkan sebagai man of the match, kok bisa?

Barcelona melawat ke Estadio da Luz, Kamis (6/3/2025) dini hari WIB, pada leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025. Barcelona mendapat bencana ketika kehilangan Pau Cubarsi yang dikartu merah pada menit ke-22, karena melanggar Vangelis Pavlidis dengan dua kaki.

Benfica sebagai tuan rumah langsung menggempur pertahanan Barcelona dengan total 26 attempts, delapan mengarah ke gawang tapi bisa diamankan Wojciech Szczesny.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Barcelona yang bermain dengan 10 orang akhirnya bisa membawa pulang kemenangan 1-0 lewat gol Raphinha pada menit ke-62. Szczesny pun dielu-elukan sebagai pahlawan karena mampu mengamankan gawang Barcelona.

Namun, UEFA justru menjadikan Pedri sebagai Man of The Match, sekalipun tidak ada gol maupun assist darinya. Pedri pun menilai Szczesny lebih pantas mendapatkannya.

“Dia pantas mendapatkannya, dia menggagalkan banyak peluang,” ujar Pedri di ESPN.

“Pedri memang mendapat trofi man of the match, tapi saya kira saya bisa membawa pulang separuhnya,” balas Szczesny sambil bercanda.

Menurut catatan Squawka, Pedri menyentuh bola 92 kali, punya 60 passing sukses dari 65 percobaan, delapan kali memenangi duel, enam kali memasuki sepertiga akhir lapangan lawan, empat kali dilanggar lawan, dua kali membuat peluang, dua tekel sukses, dua intersep, dan dua kali sukses mengecoh lawan.

(mrp/krs)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *