Sport  

PSG Waspadai ‘Tiga Jet Tempur’ Liverpool


Paris

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique meminta anak asuhnya mewaspadai kecepatan lini serang Liverpool jelang duel kedua tim di 16 besar Liga Champions. Les Parisiens perlu sering menguasai bola untuk meredamnya.

Leg pertama PSG vs Liverpool akan digelar di Parc des Princes, Kamis (6/3/2025) pukul 03.00 WIB. Kedua tim sedang dalam performa puncak.

PSG belum terkalahkan di kancah domestik dan sukses mencetak 21 gol dalam empat laga terakhir. Namun The Reds baru saja menjalani rehat sepekan usai meraih dua kemenangan beruntun atas dua tim top Liga Inggris, Manchester City dan Newcastle United.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, Liverpool juga memiliki lini serang yang mengerikan. Dipimpin Mohamed Salah, mereka menjadi tim tersubur di Liga Inggris sejauh ini. Tak cuma itu, mereka juga lolos ke 16 besar sebagai pemuncak klasemen akhir fase grup Liga Champions.

Oleh sebab itu, Enrique menekankan pentingnya PSG untuk tak memberi celah kepada Liverpool mengambil momentum.

“Laga ini akan berlangsung sengit. Di atas kertas, ini adalah salah satu pertandingan terbaik yang dapat Anda saksikan di Eropa. Mereka adalah salah satu tim terbaik dalam hal serangan balik,” ujar Enrique pada Selasa (4/3), seperti dikutip ESPN.

“Kami harus berhati-hati agar tidak menderita karena transisi mereka. Mereka memiliki tiga jet tempur dalam serangan, tidak mudah untuk menghentikan mereka jika kami tidak memaksakan permainan kami kepada mereka.”

“Kami akan membutuhkan bola. Mungkin kami tidak sekuat itu secara fisik, tetapi kami adalah salah satu tim terbaik dalam penguasaan bola di Eropa,” tambahnya.

(adp/pur)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *