Sport  

Szczesny Eror Lagi, Hansi Flick: Barcelona Toh Menang Terus


Barcelona

Wojciech Szczesny masih belum meyakinkan-meyakinkan amat di Barcelona. Meski begitu, pelatih Hansi Flick masih percaya pada kiper veteran Polandia itu.

Szczesny tampil buruk saat Barca mengalahkan Benfica 5-4 di Liga Champions tengah pekan lalu. Szczesny bersalah atas terciptanya dua gol lawan di babak pertama.

Performa tak cukup bagus kembali diperlihatkan mantan kiper Juventus dan Arsenal itu saat Barca menggasak Valencia 7-1, tadi malam. Szczesny mengganjal pemain lawan, sehingga wasit memberikan penalti kepada Valencia.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, toh Szczesny “diselamatkan” VAR sehingga tendangan 12 pas dibatalkan. Pasalnya, ada pelanggaran terhadap Jules Kounde lebih dulu.

Penampilan Wojciech Szczesny ini lantas memunculkan keraguan, apakah Inaki Pena seharusnya kembali sebagai starter usai dibangkucadangkan karena indisipliner. Meski begitu, Flick masih percaya kepada Szczesny.

“Saya tahu bahwa situasi ini tidak mudah bagi Inaki, tapi inilah sepakbola. Kami membuat keputusan dengan memikirkan tim dan kami merasa bahwa kami butuh perubahan,” kata pelatih top Jerman itu di Mundo Deportivo.

“Dengan Szczesny kami toh selalu menang. Baik dia dan Inaki itu sama-sama kiper yang sangat bagus. Hari ini kami memilih Tek dan itu keputusan yang tepat.”

“Kadang-kadang ini cuma pertanyaan tentang rasa saja. Tugas kami adalah membuat keputusan yang kami percaya adalah yang terbaik untuk tim, dan saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan,” Hansi Flick menambahkan.

(rin/krs)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *