Sport  

Tersisa 27 Pemain Skuad Indonesia untuk ASEAN Championship 2024


Jakarta

Skuad sementara Indonesia untuk memulai ASEAN Championship 2024 sudah berkurang setidaknya enam orang. Ada yang cedera, ada pula yang tak diberi izin klub.

Awalnya, ada 33 nama yang dipanggil Shin Tae-yong, mayoritas di bawah 23 tahun. Hal ini disebabkan ajang kali ini juga menjadi bagian dari persiapan menuju SEA Games 2025 serta regenerasi skuad.

Namun belakangan Made Tito Wiratama (Bali United) dan Dzaky Asraf (PSM) terpaksa dipulangkan karena cedera. Hal itu telah dikonfirmasi Ketua Badan Tim Nasional Indonesia, Sumardji, pada Jumat (29/11) kemarin.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Mereka (Tito dan Dzaky) sudah pulang hari ini,” ujar Sumardji seperti dikutip kantor berita Antara. Sebab dari cedera dua pemain itu tak dijelaskan lebih lanjut.

Selain dua nama di atas, penyerang Arsa Ahmad yang belum hadir juga dipastikan takkan bergabung. “Arsa Ahmad dari Madura United batal datang karena cedera,” kata Sumardji seperti dikutip Bolasport.

Lalu di antara para pemain yang berkiprah di luar negeri, Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers) dan Ivar Jenner (Utrecht) juga kemungkinan besar takkan ambil bagian karena klub masing-masing masih ikut kompetisi.

Aksi Justin Hubner di laga Indonesia vs Jepang dalam agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026.Justin Hubner kemungkinan absen di ASEAN Championship 2024. Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom

“Terkait beberapa pemain yang sampai jam ini, belum bisa datang, akan coba saya diskusikan dengan coach Shin Tae-yong. Beberapa pemain abroad sudah menyampaikan kemungkinan tidak bisa datang,” ujar Sumardji seperti dikutip detikBali.

Ia juga melanjutkan bahwa Hubner dan Jenner sampai saat ini “belum ada kabar”, sehingga dengan sisa waktu persiapan yang mepet keduanya hampir pasti takkan bergabung. Sedangkan Rafael Struick yang memperkuat Brisbane Roar kabarnya baru bisa bergabung jika Indonesia lolos ke fase gugur.

Dengan demikian, tersisa 27 pemain dari daftar skuad sementara yang bisa diandalkan STY untuk mengawali turnamen ini. Apakah akan ada penambahan pemain atau tidak, Sumardji menegaskan masih akan berdiskusi dengan STY.

(adp/aff)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *