Jakarta –
Indonesia mengirimkan 17 wakil di turnamen bulutangkis Kumamoto Japan Masters 2024. Hanya ada dua wakil yang mundur yaitu Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Yohanes Saut.
Turnamen BWF Super 500 itu akan berlangsung 12-17 November 2024 di Kumamoto, Jepang. Pasangan baru dari sektor ganda putri, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Lanny Tria Mayasari akan berlaga di turnamen tersebut.
Mereka melengkapi dua ganda putri lainnya, yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Jesira Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Sedangkan dari sektor ganda putra, Indonesia seharusnya mengirimkan lima pasang. Namun, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan memutuskan mundur pada 10 Oktober lalu.
Dengan begitu, Indonesia hanya menurunkan empat pasang di sektor tersebut yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, dan Sabar Karyaman/Moh Reza Pahlevi.
Dari sektor campuran, Indonesia menurunkan full team. Yaitu Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanulle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Rehan Naufal Kusharjanto.
Gloria sendiri mengatakan bahwa ia dan Dejan akan memaksimalkan tur Asia yang tersisa untuk mendongkrak poin BWF World Tour Finals 2024. Saat ini, mereka berada di peringkat kelima. Dejan/Glo turun satu tingkat pada pekan ini setelah absen di sejumlah turnamen Eropa.
Mereka terakhir kali tampil di Macau Open pada 29 September dan menjadi runner up.
Bergeser ke sektor tunggal putra, PBSI memastikan empat wakilnya bakal main yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, serta Alwi Farhan yang akan memulai berlaga dari babak kualifikasi.
Adapun satu tunggal putra lainnya Yohanes Saut Marcellyno telah memastikan mundur dari turnamen Japan Masters sejak awal Oktober lalu.
Terakhir dari nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan main dengn status juara bertahan. Jorji, sapaan karibnya merebut titel juara Japan Masters dengan mengalahkan Chen Yu Fei (China) dengan skor 21-12, 21-12.
Selain Gregoria, tunggal putri Indonesia lainnya yang akan turun ialah Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi. Sama seperti Alwi, Komang juga akan berlaga di Kumamoto Japan Masters melalui babak kualifikasi.
(mcy/aff)