Sport  

Garnacho-Mainoo Lepas Kepergian Ten Hag: Terima Kasih, Bos!


Manchester

Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo berterima kasih atas jasa Erik ten Hag. Sebab tanpa Ten Hag, Garnacho dan Mainoo takkan melesat seperti sekarang.

Ten Hag baru saja dipecat Manchester United setelah performa buruk tim di awal musim ini. MU kini terpuruk di posisi ke-14 Klasemen Liga Inggris dengan 11 poin dari sembilan laga.

Ini adalah start terburuk MU sepanjang sejarah Premier League. Ditambah lagi MU belum juga menang dari tiga pertandingan awal Liga Europa.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski pergi dengan cara yang tidak menyenangkan, Ten Hag masih bisa menepuk dada karena menyumbangkan dua trofi selama 2,5 tahun, yakni Piala FA dan Piala Liga Inggris. Selain itu, Ten Hag juga mengorbitkan beberapa pemain muda yang kini jadi tumpuan tim.

Mereka adalah Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo, yang berkat polesan Ten Hag, bisa merasakan debut di tim nasionalnya masing-masing. Maka kepergian Ten Hag menyisakan sedikit penyesalan untuk kedua pemain.

“Terima kasih atas segalanya, bos. Saya selalu berterima kasih kepadamu karena telah memberikan kesempatan dan kepercayaan diri untuk bermain di klub ini,” ujar Garnacho seperti dikutip Reuters.

“Memang tidak seperti yang kita mau, tapi saya akan selalu mengingat masa-masa indah kita bersama dan saya mendoakan yang terbaik untuk masa depanmu. Terima kasih banyak, Erik.”

Garnacho memang debut pada musim 2021/2022, tapi baru bermain penuh di musim pertama Ten Hag. Dia sudah tampil 100 kali hingga saat ini, dengan torehan 20 dan 13 assist.

Sementara, Mainoo meroket namanya musim lalu ketika dipercaya mengawal lini tengah MU. Ada lima gol dan satu assist dibuat Mainoo.

“Terima kasih atas kepercayaan dan keyakinanmu kepada saya, serta memberikan kesempatan bermain untuk klub favorit masa kecil. Saya doakan yang terbaik untuk kariermu ke depan.”

(mrp/nds)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *