Timnas Jepang terus menang di tiga laga awal Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih Hajime Moriyasu ogah terlena, segala prediksi dan statistik dicuekin!
Jepang memuncaki Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan poin sempurna, sembilan poin dari tiga laga. Samurai Biru menang terus yakni hantam China 7-0, kalahkan Bahrain 5-0, dan menang 2-0 atas Arab Saudi.
Selanjutnya, Jepang bakal menjamu Australia pada hari ini, Selasa (15/10) pukul 17.35 WIB. Di atas kertas, Jepang jadi unggulan bisa menang apalagi main di kandangnya sendiri.
Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu ogah terlena dengan segala pujian. Begitu pula soal prediksi dan statistik yang menilai, Samurai Biru kemungkinan bisa dengan cepat amankan tiket ke Piala Dunia 2026.
“Data-data tidak akan membuat kami menang di lapangan. Kami hanya ingin mempersiapkan segalanya dengan baik dan memastikan tim menampilkan performa terbaik,” tegasnya dilansir dari ESPN.
Australia masih inkonsistensi di awal ronde ketiga ini. Pergantian pelatih dilakukan, pun baru menang sekali.
“Prediksi mungkin berpihak kepada kami untuk memenangi laga nanti. Namun, kami tidak memikirkan itu,” tegas Hajime Moriyasu.
“Saya yakin, Australia akan memberikan penampilan terbaik. Mereka akan menantang dirinya sendiri lalu menantang kami,” tambahnya.
“Apapun prediksi dan datanya, kami selalu bersiap dari satu laga ke laga lainnya. Kami harus terus menjaga keseimbangan mental dan fisik,” tutupnya.