Sport  

Duh, Pekerja Proyek Renovasi Camp Nou Tawuran Lagi


Barcelona

Beberapa pekerja proyek renovasi markas Barcelona, Camp Nou, terlibat tawuran. Ini bukan kali pertama kuli-kuli di sana bentrok satu sama lain.

Tawuran pekerja proyek Camp Nou terjadi Jumat (11/10/2024). Video pertikaian para kuli viral di media sosial pada Senin (14/10).

Dalam video viral tersebut tampak beberapa pekerja dengan rompi pelindung berwarna oranye dan helm kuning bentrok satu sama lain. Segelintir pekerja dengan rompi hijau muda berusaha melerai, tapi justru terjebak dalam tawuran.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Melansir The Sun, tawuran berawal dari seorang kuli yang meludah ke arah pekerja lainnya. Keduanya saling baku hantam sebelum para pekerja lain terlibat tawuran dengan melempar batu dan memukul dengan tongkat.

Polisi dipanggil ke lokasi tak lama setelah tawuran terjadi. Namun tak diketahui apakah ada penangkapan yang dilakukan.

Tidak ada yang mengalami cedera serius dalam tawuran para pekerja renovasi Camp Nou. Beberapa kuli yang terlibat kabarnya langsung dipecat.

Tawuran di antara kuli-kuli renovasi Camp Nou bukan hal yang baru. Pada Mei lalu, keributan terjadi tepat di depan gerbang proyek.

Keributan yang terjadi Mei lalu menyebabkan dua pekerja terluka. Empat kuli yang terlibat tawuran ditahan dan dimintakan keterangan.

Para pekerja proyek Camp Nou banyak diberitakan tak mendapat kondisi kerja yang layak. Upah lembur mereka tidak dibayarkan, sementara mandor menghindari pembayaran tunjangan hari raya kepada para kuli.

Stadion Camp Nou sudah menjalani renovasi sejak Juni 2023, dengan perluasan kapasitas menjadi 105 ribu kursi. Proyek ini diharapkan rampung dan bisa dipakai Barcelona pada musim 2025/2026.

(bay/pur)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *