Kans Rekor Kompany, Adu Tajam Marmoush Vs Kane

Duel Eintracht Frankfurt vs Bayern Munich adalah big match Bundesliga pekan ini. Ini merupakan duel tim posisi pertama dan kedua.

Frankfurt, yang bertindak sebagai tuan rumah di Deutsche Bank Park, Minggu (6/10) malam WIB, saat ini menempati posisi kedua klasemen Liga Jerman. Dengan raihan 12 poin dari lima laga, Frankfurt cuma di bawah Bayern.

Dalam laga kandang di Bundesliga musim ini, Eintracht Frankfurt masih mengoleksi hasil 100 persen. Dua kali menjadi tuan rumah, dua kemenangan pula diraih.

Sementara itu Bayern Munich akan melakoni laga ini dengan usaha balik ke jalur positif. Tiada kemenangan dipetik skuad Vincent Kompany dari dua laga terakhir di seluruh ajang.

Pada akhir pekan lalu Bayern bermain imbang 1-1 saat menjamu juara bertahan Bundesliga Bayer Leverkusen di Bundesliga. Di tengah pekan, dalam partai Liga Champions, Die Roten tunduk di markas Aston Villa.

Untuk itu laga tandang di markas Eintracht Frankfurt bakal coba dimaksimalkan Harry Kane cs untuk tidak berlarut-larut dalam performa tidak maksimal, alias balik ke jalur kemenangan.

Dalam catatan situs resmi Bayern, Kompany juga memiliki potensi mengukir raihan istimewa andaikata timnya pulang dari markas Eintracht Frankfurt dengan kemenangan.

“Ia akan menjadi pelatih kedua Bayern setelah Ottmar Hitzfeld pada 1998, yang memenangi empat laga tandang pertamanya dengan klub. Sedangkan di klub lain Bundesliga, cuma Ivica Horvat yang pernah meraihnya dengan Eintracht tahun 1964.”

Bumbu untuk kian memanaskan duel dua tim teratas Bundesliga itu adalah fakta bahwa kedua tim memiliki andalan lini depan yang kini juga bersaing di daftar top skor Liga Jerman.

Eintracht Frankfurt punya Omar Marmoush yang sudah mengoleksi 6 gol. Untuk sementara, ia menjadi pemain paling tajam di awal Bundesliga 2024/2025.

Sedangkan Bayern Munich, tentu saja, diperkuat oleh Harry Kane. Dengan 5 gol, Kane saat ini membuntuti Marmoush yang di Frankfurt sudah bikin rekor dengan 6 gol di lima matchday awal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *