Daniel/Fikri Jumpa Leo/Bagas, Ganda Putra Segel Satu Tiket ke Final

Ganda putra Indonesia memastikan satu tiket ke final Korea Open 2024. Kepastian itu setelah dua wakil tersisa memenangkan partai delapan besar.

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana menjadi yang pertama lolos ke empat besar turnamen BWF Super 500 Korea Open pada pertandingan Jumat (30/8/2024).

Mereka menghentikan laju wakil tuan rumah Choi Sol Gyu/Heo Kwang Hee 21-17, 21-17 dalam laga yang berlangsung di Mokpo Indoor Stadium, Korea Selatan.

Menyusul Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri yang juga lolos semifinal. Mereka menaklukkan unggulan kedua dari China He Ji Ting/Ren Xiang Yu usai bermain tiga gim 22-20, 13-21, 21-16.

Menyesuaikan bagan undian Korea Open, kedua wakil ganda putra Indonesia itu dipastikan bertemu untuk memperebutkan tiket final. Mereka akan melakoni laga perang saudara pada Sabtu (31/8/2024).

Menghadapi Leo/Bagas, Daniel/Fikri meyakini pertandingan bakal berjalan seru karena sama-sama ingin menang.

“Bertemu teman sendiri di semifinal pasti akan seru banget dan pasti tidak gampang. Karena masing-masing sudah tahu kelebihan dan kelemahannya masing-masing pasangan,” kata Fikri dalam kutipam cepatnya melalui PBSI.

“Yang penting fokus pada diri sendiri saja. Alhamdulillah yang pasti ada wakil Indonesia di final,” ujarnya.

Daniel mengungkapkan pendapat yang sama. Ia bertekad menang di semifinal Korea Open 2024.

“Pastinya kami besok juga ingin menang. Pasti pertandingan besok itu tidak mudah. Karena itu kami harus mempersiapkan dari sekarang. Rasanya siapa yang lebih siap dialah yang bakal menang,” kata Daniel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *