Liverpool bersiap mengarungi era baru bersama manajer Arne Slot. Bek muda Liverpool Jarell Quansah mengungkapkan, konsisten clean sheet jadi prioritas timnya.
The Reds finis ketiga di Premier League musim lalu. Liverpool mengumpulkan 82 poin, berjarak tujuh poin dari Arsenal (2), dan sembilan poin dari sang juara Manchester City.
Sebanyak 41 gol bersarang di gawang Liverpool dalam 38 pertandingan, dengan 10 kali clean sheet. Catatan tidak kebobolan klub Merseyside itu di bawah Man City (13), dan Arsenal (18).
Si Merah menunjukkan penampilan menjanjikan di bawah asuhan Slot, usai tidak terkalahkan dalam lima pertandingan uji coba dengan empat kemenangan. Akan tetapi, ujian nyata bagi Liverpool akan dimulai saat bertamu ke tim promosi Ipswich Town pada Sabtu (17/8/2024).
Quansah mengungkapkan, Liverpool masih menyesuaikan diri dengan sistem Arne Slot. Menjaga clean sheet akan diutamakan Liverpool untuk masuk dalam persaingan gelar juara.
“Kami masih beradaptasi dengan gaya bermain yang berbeda dan hal-hal semacam itu. Kurasa clean sheet-nya akan datang, dan kami pikir kami perlu memprioritaskan hal itu di musim ini,” ungkap Quansah kepada situs resmi Liverpool.
“Di musim lalu ada terlalu banyak pertandingan di mana kami kebobolan gol-gol mudah, dan kami benar-benar tidak bisa memulai pertandingan dengan tertinggal lebih dulu, itu bukan yang Anda butuhkan ketika Anda bersaing dalam perebutan gelar juara.”
“Menetapkan fondasi dan terus mencetak clean sheet itulah bagaimana cara anda menjadi juara liga,” cetus Quansah.