Carlos Pena Puji Mental Persija Usai Paksa Hasil Imbang Kontra Arema

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena memuji kerja keras anak-anak asuhnya usai memaksa hasil imbang 2-2 kontra Arema FC. Macan Kemayoran sempat tertinggal 0-2.

Laga kedua Grup B Piala Presiden 2024, nyaris berakhir dengan kekalahan buat Persija Jakarta. Arema unggul 2-0 sampai lima menit di waktu normal sebelum laga berakhir di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (25/7/2024).

Dua gol Arema dicetak Salim Akbar Tuharea pada menit ke-54 dan Charles Lokolingoy pada menit ke-67. Persija yang kesulitan membuat peluang Nampak akan mengakhiri pertandingan dengan kekalahan.

Harapan bangkit mulai muncul saat Gustavo Almeida memperkecil ketertinggalan Persija menjadi 1-2 lewat golnya pada menit ke-84. Tiga menit berselang, Hanif Sjahbandi mengubah kedudukan menjadi 2-2 yang bertahan sampai laga usai.

“Kami memulai pertandingan dengan cara main yang kurang bagus dalam 70 menit pertama,” kata Carlos Pena saat memberikan keterangan seusai laga.

“Setelah tertinggal 0-2, tim akhirnya mampu menunjukkan fighting spirit yang bagus sehingga bisa menyamakan kedudukan. Saya bangga dengan kerja keras pemain pada laga ini,” ujarnya menambahkan.

Adapun hasil ini menjadi evaluasi bagi Carlos Pena mengingat timnya kerap kebobolan dan telat panas. Namun, hal tersebut dianggapnya merupakan bagian dari proses.

Terlebih saat ini masih dalam rangkaian pramusim menjelang musim baru Liga 1 yang dimulai 9 Agustus 2024. Masih ada waktu untuk mempersiapkan diri menuju kompetisi mendatang.

“Tapi hal positif yang bisa terlihat saat melawan Madura United dan Arema adalah kami bisa melakukan comeback setelah tertinggal. Kini tinggal bagaimana kami bersiap menuju semifinal, tak ada waktu bersantai,” ucap pelatih asal Spanyol.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *