Italia Gagal di Euro 2024, Sacchi Bela Spalletti

Luciano Spalletti disorot tajam usai Italia gagal total di Euro 2024. Mantan pelatih Italia Arrigo Sacchi membela Spalletti dengan menyebutnya sebagai korban.

Berstatus sebagai juara bertahan, Italia cuma sampai babak 16 besar di Euro 2024. Gli Azzurri disingkirkan Swiss dengan skor 0-2.

Sepanjang turnamen, Italia hanya meraih satu kemenangan yakni saat melawan Albania. Sisanya, Italia imbang melawan Kroasia dan kalah dari Spanyol dan Swiss.

Menyusul kegagalan Italia itu, Spalletti mendapat kritik tajam. Namun, Sacchi punya pandangan berbeda.

Ia menilai Spalletti, yang baru diangkat sebagai pelatih Italia pada September 2023, tak punya cukup waktu. Sacchi juga secara tersirat menyalahkan banyaknya pemain asing di Serie A.

“Spalletti adalah korban dan dia punya keberanian untuk turun tangan,” ujar Sacchi seperti dilansir Football Italia.

“Dia pelatih yang sangat bagus, tapi sayangnya Italia tidak pernah punya gaya bermain yang jelas. Belanda, Inggris, Brasil, dan Argentina punya. Kami selalu mencoba mengecoh lawan. Spalletti tidak punya cukup waktu.”

“Terlalu banyak pemain asing (di Serie A). Ketika banyak pemain asing gabung (Serie A) di masa lalu, tim nasional langsung menurun,” katanya menambahkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *