Ketatnya persaingan titel Premier League musim ini membuat Arsenal dan Manchester City bisa saja finis dengan poin hingga selisih gol identik. Lantas bagaimana?
Arsenal tinggal menyisakan satu laga melawan Everton pada akhir pekan. The Gunners akan punya poin maksimal 89 poin andaikata menang di laga tersebut.
Man City sedikit di atas angin karena memiliki dua laga sisa yakni melawan Tottenham Hotspur dan West Ham United. Kalau the Citizens meraih empat poin dari dua laga tersebut, raihan angkanya di akhir musim akan sama dengan Arsenal.
Menurut aturan Premier League, klasifikasi peringkat tim bakal merujuk pada selisih gol andaikata kedua tim punya jumlah poin yang sama.
Nah, Arsenal dan Man City saat ini, sebagai dua tim paling produktif di Premier League 2023/2024 juga punya selisih gol mirip; Arsenal +61 sedangkan City +58.
Situasi tersebut turut memunculkan kemungkinan Arsenal dan Man City bukan cuma finis dengan raihan poin yang sama, tapi juga identik dalam hal selisih gol.
Apa yang terjadi kemudian? Menurut aturan Premier League, aspek-aspek berikutnya akan diperhitungkan jika kedua tim tidak bisa diklasifikasikan lewat poin dan selisih gol.
Jumlah gol yang dicetak
Setelah jumlah poin dan selisih gol, aspek ketiga yang diperhitungkan adalah produktivtas. Artinya, perebutan gelar juara bakal ditentukan oleh jumlah gol yang dicetak.
Mengenai hal tersebut, Man City saat ini lebih unggul lewat 91 gol. Tapi Arsenal juga tidak terpaut jauh dengan 89 gol. Masih amat ketat!
Head to head
Aspek klasifikasi berikutnya untuk memisahkan dua tim adalah rekor pertemuan di antara kedua tim. Yang punya head to head lebih sip berhak di atas.
Dalam hal ini, Arsenal mengungguli Man City karena mampu menang 1-0 di kandang sendiri pada bulan Oktober 2023 dan bermain imbang 0-0 di Etihad pada 31 Maret.
Jika pun ada dua tim yang masih saja identik dalam rekor head to head, alias saling mengalahkan dalam dua pertemuan, yang akan diperhitungkan berikutnya adalah gol tandang yang melibatkan kedua tim tersebut.
Dan andaikata ada skenario di mana dua tim finis dengan junmlah setara dalam hal poin, selisih gol, gol, serta tidak bisa dipisahkan lewat head to head, Sky Sports menyebut pemenangnya bakal ditentukan lewat playoff.
SportsBrief menyatakan, laga playoff itu akan dimainkan di tempat netral walaupun bakal ada pembahasan lebih lanjut mengenai waktunya — dan ini tidak dibahas dalam buku aturan Premier League karena belum pernah terjadi dalam sejarah.