Lanny/Ribka Kalah, Indonesia 2-2 Korea Selatan

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto dikalahkan Jeong Na Eun/Kong Hee Yong di semifinal Uber Cup 2024. Indonesia kini diimbangi Korea Selatan 2-2.

Match keempat Uber Cup mempertemukan Lanny/Ribka vs Jeong/Kong. Duel berlangsung di Court 2 Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Sabtu (4/5/2024) siang WIB.

Susul-susulan poin terjadi di gim pertama hingga kedudukan 6-6. Jeong/Kong kemudian lepas dari tekanan lawan dan memimpin 11-9 di interval.

Laju Jeong/Kong tak bisa dikejar Lanny/Ribka selepas interval. Jeong/Kong menutup gim pertama dengan keunggulan 21-15.

Duel sengit kembali terjadi memasuki gim kedua. Lanny/Ribka unggul 11-9 di interval sebelum Jeong/Kong tancap gas dengan merebut 10 poin beruntun.

Jeong/Kong mencapai match point 20-12. Lanny/Ribka mencuri dua poin beruntun sebelum akhirnya Jeong/Kong menuntaskan duel dengan skor 21-14.

Hasil ini membuat Korea Selatan menyamakan kedudukan 2-2 dari Indonesia di semifinal Uber Cup 2024. Partai kelima antara Komang Ayu Cahya Dewi vs Kim Min Sun menjadi penentu siapa yang akan lolos ke final.

Sementara itu pada pertandingan lainnya, China berhasil mengunci tiket ke final. Chen Yu Fei cs menang 3-0 atas Jepang dan menanti lawan antara Indonesia atau Korea Selatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *