Chengdu –
Jonatan Christie membawa Indonesia unggul 2-1 atas India di laga grup Thomas Cup 2024. Jonatan menang rubber game atas Lakshya Sen.
Jonatan Christie menghadapi Lakshya Sen di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Rabu (1/5/2024) malam WIB, pada partai ketiga Indonesia Vs India. Jawara All England itu menang 21-18, 16-21, dan 21-17.
Jonatan mengawali dengan meyakinkan di gim pertama, bahkan sempat unggul lebar 15-6. Tapi ia membiarkan Lakshya membangun momentum dan bahkan menyamakan skor jadi 18-18!
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beruntung buat Indonesia, Jonatan mampu menjaga ketenangannya di poin-poin kritis. Ia pun mengunci gim pertama 21-18.
Jonatan sempat unggul 7-3 pada awal gim kedua, namun Lakhsya mengejar lalu berbalik memimpin 15-10. Sejumlah kesalahan dari Jonatan membantu Lakhsya merebut gim kedua 21-16.
Lakhsya memulai gim ketiga dengan lebih agresif, dan direspons Jonatan dengan meningkatkan tempo permainan pula. Jonatan coba menjaga jarak, namun Lakshya menyamakan 10-10.
Jonatan berhasil membuka selisih 14-10 dan menjaganya hingga memastikan kemenangan 21-17. Kemenangan ini membawa Indonesia unggul 2-1 atas India.
Indonesia sendiri sudah dipastikan lolos ke perempatfinal Thomas Cup 2024. Laga melawan India akan menentukan juara Grup C.
Simak Video “Rangking BWF Terbaru Jonatan Christie dan Anthony Ginting Seusai BAC“
[Gambas:Video 20detik]
(raw/raw)